Kram yang terjadi hanya sesekali tidak perlu terlalu dikhawatirkan. Namun, kram kronis dengan rasa sakit yang parah terutama pada bagian bawah perut dapat menandakan masalah yang perlu Anda konsultasikan dengan dokter.👩⚕️
Apa saja sih penyebab kram perut?
💑🏽Berhubungan seksual
Berhubungan seksual saat hamil dapat menyebabkan kram pada perut. Hal ini disebabkan selama orgasme, aliran darah meningkat ke daerah panggul yang menyebabkan perut menjadi kram.😫
🤰Kontraksi palsu
Kontraksi palsu atau disebut juga braxton hicks biasanya muncul pada usia kehamilan 20 minggu. Hal yang menyebabkan kontraksi ini terjadi karena untuk mempersiapkan rahim ibu untuk persalinan nantinya. Kontraksi palsu ini menyebabkan perut menjadi kram.😖
💨Perut kembung
Hormon progesteron yang meningkat menyebabkan perut menjadi kembung. Hormon ini juga membuat otot-otot saluran pencernaan mengendur, yang menyebabkan pencernaan menjadi lambat. Hal ini menyebabkan perut Anda menjadi kembung🌬️, yang menyebabkan kram perut terjadi.
Tips ampuh atasi perut kram
🧘🏻♀️Lakukan olahraga ringan
Dengan berjalan-jalan santai di sekitar rumah, berenang, yoga, dan relaksasi dapat membantu mengatasi perut kram.😊
🚶♀️Jangan terlalu lama berdiam pada satu posisi
Hindari terlalu lama duduk, berdiri, ataupun tidur pada satu posisi. Cobalah untuk mengganti posisi tidur😴 menjadi berlawanan dengan letak kram perut Anda.
🌊Banyak minum air putih
Jaga asupan air putih Anda agar tercukupi. Minum air hangat dan beristirahatlah yang cukup🛏️. Hindari jangan sampai tubuh mengalami dehidrasi.
🛀Berendam air hangat
Berendam air hangat dapat membuat tubuh Anda menjadi relaks sehingga dapat mengatasi kram pada perut Anda. Anda juga dapat mencoba menempelkan handuk hangat di bagian tubuh yang kram.😉