post-title

Gusi si kecil gatal!

Bayi biasanya merasa tidak nyaman saat giginya sedang tumbuh. Si kecil akan merasa gusinya gatal dan nyeri⚡. Bagaimana membantu si kecil agar tidak terlalu kesakitan?


Apa saja tanda bayi sedang tumbuh gigi?

💭Perubahan pada gusi

Bayi yang sedang mengalami tumbuh gigi🦷 biasanya akan menggesek-gesekkan gusi atas dan bawahnya. Gusi juga akan berwarna merah, bengkak, dan lecet di tempat gigi pertama akan tumbuh.

🌊Air liur menetes lebih banyak dari biasanya

Air liur bayi akan menetes lebih banyak dari sebelumnya dan ia akan menggosok-gosokkan gusi dengan tangannya✋. Pipi bayi juga berwarna lebih merah.

😭Bayi lebih rewel dan cengeng

Bayi yang sedang tumbuh giginya akan lebih tidak bisa diam. Bayi menjadi lebih cengeng dan rewel. Selain itu, bayi terlihat sering menggaruk telinganya👂.

🥛Kurang nafsu makan

Bayi menjadi kurang nafsu makan atau minum ASI🤱. Tidurnya juga kurang nyenyak dan sering mengulum berbagai benda termasuk tangannya sendiri.


Apa saja yang bisa membantu mengurangi rasa sakit bayi yang sedang tumbuh gigi?

🥄Sendok makan stainless steel dingin

Anda dapat menaruh sendok makan stainless steel di dalam kulkas untuk mendinginkannya. Setelah dingin🧊, usap sendok secara perlahan pada gusi bayi untuk meredakan rasa nyeri pada gusi bayi yang lecet.

🍌Buah yang dingin

Anda bisa memberikan bayi yang sudah masuk masa MPASI buah dingin yang lembut, contohnya pisang atau stroberi. Blender buah agar menjadi lunak dan dinginkan terlebih dahulu. Sesudah dingin, berikan pada bayi untuk dikunyah atau dijilat👅. Rasa dingin dapat membantu mengurangi rasa nyeri pada gusinya.

✔️Teether atau mainan gigitan bayi

Anda dapat memberikan bayi👶 teether untuk meredakan rasa gatal dan nyeri pada gusinya. Masukkan teether ke dalam kulkas untuk mendinginkannya lalu berikan pada bayi.


Teether berbahan apa yang aman bagi bayi?

👩‍🦱Teether berbahan silikon

Teether berbahan silikon dengan food grade 100 persen aman bagi bayi Anda. Bahan ini tahan dari infeksi jamur maupun bakteri🦠 dan tidak mengandung bahan kimia beracun seperti BPA.

📌Berbahan katun organik

Teether berbahan katun organik mudah dicuci sehingga terjamin kebersihannya😊. Selain itu, katun organik juga terasa lembut ketika digigit sehingga bisa membantu merangsang pertumbuhan gigi.