post-title

Apakah bayi boleh tidur di lantai?

Terdapat berbagai pilihan bagi bayi untuk tidur, bisa di boks, bisa juga dengan meletakkan alas tidur🛏️ di lantai. Bolehkah membiarkan bayi tidur di lantai? Apa saja manfaatnya?


Bolehkah bayi tidur di lantai?

😴Bayi tidur di lantai?

Tentunya boleh membiarkan bayi untuk tidur di lantai dengan alas tidur asalkan Anda memastikan keamanannya. Sebagian orang tua bahkan sudah mulai menurunkan tempat tidurnya saat si kecil telah mulai belajar berjalan🚶‍♀️ untuk mencegahnya terjatuh dari tempat tidur yang tinggi.

💡Apa saja manfaat bayi tidur di lantai dengan alas tidur?

Anda tidak perlu mengangkat bayi keluar masuk boks berulang kali untuk menyusuinya. Selain itu, ketika bayi terbangun pada malam hari🌙, bayi bisa menjelajahi kamarnya sendiri tanpa menangis, sehingga Anda bisa tidur lebih nyenyak. Namun, tetap pastikan keamanan kamar bagi si kecil.

Tidur di lantai juga dapat membantu menghemat banyak ruang untuk menempatkan boks bayi👶 yang ukurannya cukup besar. Kemandirian bayi juga dapat terlatih dengan tidur di lantai.


Pastikan keamanan bayi dengan cara berikut ini!

✋Jauhkan bayi dari benda-benda yang membahayakan

Jauhkan bayi dari colokan listrik, kabel, tirai untuk mencegah bayi tersangkut. Pastikan juga kursi🪑, lampu meja, dan benda-benda lainnya yang dapat ditarik jauh dari jangkauan bayi.

✔️Memilih tempat tidur lipat

Anda dapat menggunakan tempat tidur lipat untuk bayi tidur di lantai. Selain itu, gunakan kelambu guna menjaga si kecil dari gigitan nyamuk🦟 atau serangga lain.

✨Jaga kebersihan lantai

Selalu jaga kebersihan lantai untuk mencegah bayi terserang kuman🦠 penyakit. Jangan menaruh snack, bantal, atau karpet di dekat tempat tidur si kecil untuk mencegahnya tercekik.