Melihat buah hati yang masih kecil sudah harus memakai kacamata👓 pastinya akan membuat hati orang tua sedih. Mari kenali penyebab mata minus pada anak agar anak dapat tercegah dari kondisi ini.
Apa saja penyebab mata minus pada anak?
📱Terlalu lama menatap layar gadget
Terlalu sering bermain gadget dalam durasi yang lama dapat menyebabkan mata anak minus, kering, penglihatan berbayang, iritasi, dan lelah. Sebisa mungkin hindari memberikan anak gadget terlalu dini👶.
✨Faktor keturunan
Faktor keturunan atau faktor genetik juga berperan dalam menyebabkan mata minus pada anak. Sehingga, apabila papa atau mama💑🏽 mempunyai mata minus, maka si kecil juga bisa jadi akan memiliki mata minus.
💡Membaca buku dengan penerangan yang buruk dan jarak terlalu dekat
Membaca buku📙 dengan penerangan yang buruk dapat membuat mata anak minus. Selain itu, membaca atau menonton televisi dengan jarak yang terlalu dekat juga dapat mengganggu penglihatannya.
Cara memilih kacamata untuk anak
📌Kualitas dan ketebalan lensa
Pilih lensa dengan lensa plastik atau trivex supaya tidak mudah pecah ketika kacamata terjatuh. Anda juga dapat menambahkan lapisan anti-gores dan anti-UV pada kacamata anak. Selain itu, pilih lensa yang tidak terlalu tebal. Apabila minus anak cukup tinggi, Anda dapat memilih high index plastic lens. Lensa ini lebih ringan😉 dan tipis daripada jenis lainnya.
✔️Ukuran kacamata
Ukuran frame yang terlalu lebar akan membuat kacamata mudah turun ketika dipakai. Sedangkan ukuran frame yang terlalu sempit juga akan membuat anak tidak nyaman😫.
Cara menjaga kesehatan mata anak
☀️Pencahayaan yang cukup terang
Pastikan anak membaca buku atau menonton televisi atau ponsel dengan pencahayaan yang cukup terang. Selain itu pegang🤏 ponsel dengan jarak 10 cm dari mata.
👀Istirahatkan mata
Usahakan untuk mengajak anak untuk mengistirahatkan matanya dengan cukup dalam sehari. Melihat dengan jarak jauh ke tempat yang luas seperti pekarangan rumah yang memiliki pepohonan hijau🍃 juga dapat menyegarkan mata kembali.
📝Cukupi kebutuhan vitamin A anak
Pastikan untuk memasukkan lebih banyak makanan yang mengandung vitamin A ke dalam makanan anak. Contohnya, tomat, selada, paprika, wortel🥕. Selain itu, mengonsumsi Omega-3 juga baik untuk kesehatan mata anak.