post-title

Si Kecil Ketagihan Gadget!

Zaman sekarang, gadget📱 berperan penting dalam kehidupan sehari-hari. Lalu, bagaimana jika si kecil ketagihan gadget?Apa yang harus dilakukan?


Menetapkan hal berikut dengan tegas!

🗓️Menetapkan jadwal belajar anak

Anda dapat menetapkan jadwal belajar anak agar tidak terlalu padat. Jika anak kelelahan, anak akan tidak fokus belajar📖 dan lebih ingin bermain gadget. 

🤳Menyembunyikan gadget dari pandangan anak

Anda juga dapat menghilangkan gadget dari pandangan👀 anak ketika belajar. Pastinya, hindari juga memainkan gadget Anda ketika menemani anak belajar.

⏲️Batasi waktu maksimal menggunakan gadget

Anda dapat membatasi waktu maksimal penggunaan gadget anak dengan tegas. Berdasarkan WHO, anak berumur di bawah 2 tahun tidak disarankan untuk bermain gadget, bahkan menonton televisi📺. Sedangkan untuk anak berumur 2-5 tahun, baru boleh bermain gadget dengan batas maksimal 1 jam per harinya.


Berbagai tips lainnya!

👩Menjadi contoh yang baik untuk anak

Sebagai orang tua, Anda sebaiknya menjadi contoh yang baik bagi anak. Walaupun tidak mudah, namun usahakan untuk tidak sering bermain gadget💻 di depan anak. Jika terdapat keperluan mendesak yang mengharuskan Anda untuk melihat gadget, berikan pengertian pada anak mengapa Anda harus membuka gadget Anda.

👧Mengajak anak untuk beraktivitas fisik

Anda dapat mengajak anak untuk melakukan aktivitas fisik sebagai bentuk pengalihan dari gadget. Anda dapat mengajak anak untuk pergi bermain ke taman dekat rumah🏠, menemani pergi berbelanja ke supermarket, atau melakukan aktivitas di dalam rumah seperti menggambar, membaca buku, atau berolahraga ringan seperti menari.

🪁Memperkenalkan anak dengan permainan zaman dulu

Anda bisa memperkenalkan anak dengan berbagai permainan zaman dulu seperti bermain layang-layang, petak umpet, congklak. Dibandingkan hanya dengan menatap layar gadget, berbagai permainan ini tentunya akan lebih mengasah ketangkasan anak💡.